Pertemuan Konsolidasi: Pusat Karir Universitas Trisakti dengan PT Salam Pacific Indonesia Lines

  • 16 Januari 2025

Pada Rabu, 15 Januari 2025 pukul 11.00 WIB telah dilaksanakan diskusi offline di Gedung M lantai 6, UPT. Pusat Karir Universitas Trisakti dengan salah satu mitra yang berkunjung yaitu PT Salam Pacific Indonesia Lines.

PT Salam Pacific Indonesia Lines (SPIL) merupakan salah satu perusahaan pelayaran petikemas yang berkantor pusat di Surabaya, Indonesia. SPIL merupakan perusahaan pengiriman petikemas berbasis teknologi terbesar di Indonesia & saat ini melayani lebih dari 40 pelabuhan yang tersebar di seluruh Indonesia.

Tujuan dari diskusi kerja sama ini, PT Salam Pacific Indonesia Lines ingin mengetahui prosedur kerja sama dengan Pusat Karier Universitas Trisakti, menjajaki peluang kolaborasi dalam pelaksanaan program magang, serta pemanfaatan layanan Pusat Karir Universitas Trisakti antara lain website pusatkarir.trisakti.ac.id dan sosial media lainnya.

Pertemuan dihadiri oleh Ibu Windiana Libna Atikah, S.M. selaku Kasub Unit Kerjasama dan Hubungan Luar dan dari PT Salam Pacific Indonesia Lines diwakili oleh Bapak Ryan Prasetya selaku Human Resources Change Agent Manager dan rekan.

Dengan adanya pertemuan ini diharapkan kerjasama dapat berjalan dengan baik untuk kegiatan kedepannya serta memberikan manfaat kepada Mahasiswa & Alumni Universitas Trisakti dengan menggunakan layanan yang ada di Pusat Karier seperti kesempatan magang dan lowongan pekerjaan, sehingga Mahasiswa & Alumni Universitas Trisakti dapat terserap ke dunia kerja dengan memiliki kualitas dan keunggulan kompetitif.
 

  • Sumber : Pusat Karir Universitas Trisakti (FL)
  • Penulis : CDC USAKTI
Chat via Whatsapp